Friday, December 31, 2010

Tahun Baru 2011; Terompet Benda Sakrar di Tahun Baru


Terompet yang Siap Untuk di Jajakan
 By ;  Mr.Ong
Tidak terasa waktu ber jalan begitu cepat, Tahun Dua Ribu Sepeluh tinggal beberapa jam lagi meninggalkan kita. dan tahun Dua Ribu Sebelas segera akan datang untk melanjutkan estapet perjalan kita. Kalau masyarakat di negara negara seperti Cina, Korea, Jepang tahun baru ini di rayakan di kuil - kuil untuk beribadah. Namun di Indonesia Setiap menyambut tahun baru  selalu bahkan sudah menjadi sakrar untuk meniup terompet. Dan kita pun tidak tau kapan budaya tiup terompet ini di mulai. Ada yang bilang di mulainya dari orang yahudi di jaman renaisance, yah  kita tidak tau.

Terlepas dari mana asal mulanya terompet/ meniup terompet di tahun baru ini atau sejarahnya terompet ini, yang pasti industri terompet di setiap tahun baru mengalami lonjakan yang luar biasa. Setiap menyambut tahun baru di kota-ota besar khususnya di Jakarta ini tukang terompet akan melonjak tajam jumlahnya, terompet tersebut dapat kita beli di mall -mall ataupun di pinggir- pinggir jalan, di setiap perempatan ibukota tidak akan sulit menemukan penjaja terompet ini. Dan kalo kita perhatikan saat ini bentuk dan model dari terompet ini sudah sangat berpareatif, ada bentuk sesofon, yang bentuk clasik, sampai bentuk ular naga, Entah bentuk dari terompet ini apakah ada hubungannya dengan kepercayaan masyarakat Indonesia ?

Sedang Mempersiapkan terompet untuk di Jajakan

Penjaja terompet ini bisanya berkelompok kelompok, mereka di sebar di sekitar  perumahan perumahan besar atau di perempatan perempatan jalan. Dan mereka itu merupakan kelompok orang yang sangat kreatif, mandiri dan punya jiwa usaha yang sangat luar biasa. Bisanya orang orang ini berasal dari daerah sekitar Jakarta seperti karawang, purwakarta dan sekitarnya. Mereka bersama sama menuju jakarta tiga hari atau dua hari sebelum tahun baru dengan menggunakan kendaraan truk yang kurang lebih 1 groupnya itu 20 orangan. Dan mereka bisanya sudah punya pos penampungan sendiri di Jakarta, untuk memepersiapkan peralatan alat pikul dagangannya.

Nah salah satu yang sudah menjadi pos rutin mereka di jakarta adalalah yang berada di daerah pertokoan pulo mas. Mereka sampai ke lokasi sekitar jam lima sore dua hari menjelang tahun baru, mereka langsung merakit sebagian terompetnya dan mempersipakan alat pikut untuk menjajakan terompet nya. Biasanya mereka menjalankn usaha ini  dengan keluarganya, terkadang sama Istrinya, dan anak2nya. Luar biasa memang mereka mengambil momen atau peluang usaha ini.

Inilah Rombongan penjaja Terompet

Saya pernah berbincang bincang denga beberapa orang dari mereka. Sampai saat ini mereka belum pernah mendapatkan sentuhan atau bantuan dari pemerintah baik berupa dana ataupun bimbingan. Sejujurnya saya salut sama mereka, mereka tidak mengeluh, dan tidak pernah menyalahkan pemerintah, mereka jalan terus dan ini sudah berjalan puluhan tahun. Mereka sangat kebal dari terjangan resesi ekonomi yang selalu di gembar gemborkan oleh para analis. Mereka adalah pejuang- pejuang tangguh yang mungkin harus kita contoh. Dengan modal seadanya dan kemampuan yang mereka miliki, Mereka masih tetap bertahan menjadi bagian  yang melayani orang-orang yang akan merayakan Tahun baru.......

Selamat berjuang sobat, semoga di tahun kelinci ini kita akan selalu di mudahkan rejekinya, dan bisa menjual habis semua terompetnya.......  GOOOOOOD LUCK  Kawan

No comments: